Sidang Paripurna DPRD Memperingati HUT Kota Metro ke-85

0

METRO Grahapist.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Metro menggelar rapat paripurna istimewa memperingati hari jadi ke-85 tahun Kota Metro, Pada usia 85 tahun ini Kota Metro telah menunjukkan jati diri sebagai kota yang aman, kondusif dan nyaman di tengah-tengah kemajemukan masyarakat. Hal tersebut disampaikan Walikota Metro Wahdi dalam Sidang Paripurna DPRD Kota Metro Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Metro ke-85 Tahun 2022. Kamis (09/06/2022).

“Selama 85 Tahun, Kota Metro telah menjadi bagian dari NKRI dan ambil bagian untuk mewujudkan Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh”. Ujar Wahdi.

Dirinya juga menyampaikan bahwa kunci keberhasilan pembangunan salah satunya datang dari dukungan dan partisipasi masyarakat  dalam memeriahkan HUT Kota Metro ke-85, salah satunya pengembangan cagar budaya di Kota Metro. “Saat ini Kota Metro merupakan satu-satunya Pemerintah Daerah yang telah memiliki Perda Cagar Budaya di Provinsi Lampung. Tentunya ini dilakukan untuk memperkuat perlindungan dan pemanfaatan cagar budaya yang ada di Kota Metro”. Ungkapnya. Kamis (9/6/2022).

Ketua DPRD Kota Metro Tondi MG Nasution mengatakan, banyak tantangan yang sudah dilewati Kota Metro. Terutama dalam meningkatkan kinerja dan pembangunan di Bumi Sai Wawai. “Kita harus bergerak kembali, dengan keterbatasan saat ini jangan dijadikan penurunan performa. Kita tidak boleh kalah, harus bersatu dan bersama.

“Dengan segala keterbatasan yang saat ini dimiliki, harus memiliki kelompok sehingga tujuan masyarakat bersama mendapatkan ridho dari Allah SWT. Pokoknya dengan segala situasi dan kondisi yang ada. Kita harus tetap semangat dan positif thinking. Mudah-mudahan Kota Metro kedepan bisa lebih baik dan kepada masyarakat kami mohon maaf apabila dalam masa kepemimpinan kami masih banyak kekurangan”. Tuturnya.

Lanjut Ketua, Dengan momen ini, pihaknya akan selalu menampung apapun aspirasi masyarakat. Sering seringlah mengingatkan kami agar menjadi lebih baik lagi. Terangnya.

“Harapan saya Kota Metro menjadi lebih baik lagi, semua infrastruktur akan menjadi atensi dalam perbaikan. Terutama dalam kesejahteraan masyarakat”. Pungkasnya.(*).

Facebook Comments