Lesty Putri Utami : Mengapresiasi Pencapaian Para Kontingen Mengharumkan Nama Lampung di Kancah Olahraga Nasional

0

BANDAR LAMPUNG Grahapost – Kontingen Lampung melalui Cabang Olahraga (Cabor) Softball dan Muaythai berhasil meraih medali emas, serta Cabor Baseball menyumbang satu medali perak pada perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua. Senin (4/10/2021).

Tentu pencapaian ini mendapatkan respon positif dari anggota Komisi V DPRD Provinsi Lampung Lesty Putri Utami Ia menilai, keberhasilan para kontingen melalui Cabor Softball, Muaythai dan Baseball dalam meraih medali emas dan perak telah mengharumkan nama Lampung di kancah Olahraga Nasional.

“Kita bangga dan mengapresiasi pencapaian dari para Kontingen Lampung, mereka telah mengharumkan nama Lampung dalam kancah Olahraga Nasional,” kata Lesty, Senin (4/10/2021).

Srikandi PDI-Perjuangan Lampung tersebut juga mendorong pihak Pemerintah Provinsi maupun Kabupaten dan Kota untuk serius menjamin kesejahteraan bagi para atlet, yang telah berkontribusi dalam mengharumkan nama Provinsi Lampung.

“Jadi kita benar-benar minta komitmen Pemerintah dalam hal menjamin kesejahteraan bagi para atlet, ini jadi atensi kita bersama. Kontingen Lampung yang telah berkontribusi mengharumkan nama Lampung di kancah Olahraga Nasional harus dijamin masa depannya,” tegasnya.

Lanjut Lesty, untuk kontingen yang berhasil mendulang medali baik emas maupun perak harus diberikan bonus. Menurutnya, hal tersebut tidak berlebihan, serta sebagai bentuk reward kepada para atlet yang telah maksimal dan totalitas dalam bertanding.

“Ini sebagai bentuk reward kepada para atlet yang telah maksimal dan totalitas dalam bertanding. Saya rasa memberikan bonus kepada mereka bukan suatu hal yang berlebihan,” paparnya. (*).

Facebook Comments